Posted by: Black_Claw | October 25, 2007

Pandangan seorang seniman kampung tentang Hare-Hare Yukai

wakuwaku.jpg

Saya bingung sama lagunya suzumiya haruhi yang ada dancenya yang judulnya Hare-Hare Yukai itu. Betapa tidak, dengan sebuah lagu yang terdengar biasa saja bagi saya, bahkan cenderung tidak masuk kategori dengar saya yang notabene adalah Seniman, bisa menggaet penggemar yang sangat mendunia, bahkan untuk kategori Anime Geek macam yang ada di blognya Budiyono. Sebuah lagu yang timingnya gak pas, cenderung ke techno, tanpa unsur akustik sama sekali, banyak loopnya, tidak banyak rimanya, mudah ditebak apa yang keluar berikutnya, bisa menggerakkan orang-orang dari berbagai bangsa untuk bisa joget, bahkan sampai Eva joget… Hell.. Ada sesuatu yang salah dengan lagu hare-hare yukai. Intinya, lagu ini sama misteriusnya sama anime. Pasti ada yang tersembunyi di lagu ini.

Kalo saya dengarkan lagu hare-hare yukai bagian pertama, openingnya itu, kesannya terlalu cepat dan dipaksakan. Coba didengar. Ripel deram di awalnya itu terlalu cepat satu ketukan, dilanjutkan dengan melodi sintetiser yang ngambang langsung ditimpa sama “tit, tit, tit, tiririit! Nazo-nazo..dst”. Hanya sekali ripel deram yang cukup panjang yang saya dengar, itupun di video konser somting-laik-det pas ngumpul paras pengisi suara anime tersebut dan nge-dance. Masalahnya konser baru dibuat saat lagu sudah terkenal. Berarti ripel yang bermasalah itu yang lebih membumi.

Lagu ini sendiri bagian enaknya itu sendiri harus diakui di bagian “NAZONAZO, mitai ni, chikyuugi wo, tokiakashitara, Minna de doko made mo ikeru ne”, tapi sayangnya itu langsung disambung ke bagian “Jikan no, hate-made-Boooon, WA-PU de, RU-PU na, kono omoi wa” yang terdengar gak nyambung itu.. Kalaupun versi mp3nya yang ditambahin “WAKUWAKU, shitai to, negainagara-sugoshiteta-yo, Kanaetekure, ta no wa dare nano?” dan disambung dengan bagian “Jikan no”, tetap saja tidak nyambung. Masalahnya nada “Nazo-nazo” dan “Waku-waku” itu sama. Gak ada unsur penyambungnya sama “Jikan no”.

Hal yang sama berulang.

“ARU, haRETA hi NO-koto… Mahou ijou no YU-KAI ga” tidak nyambung dengan “Kagirinaku, furisosogu, fukanou, jana~i wa”.

“Ashita mata au toki, warai nagara HA~MIN~GU… Ureshisa-wo, atsumeyou, KANTAN-nanda-yo-ko-n-na-no, Oikakete ne, tsukamaete mite” tidak nyambung dengan “Ooki na yume, yume, SUKI deshou?”

Yang lebih aneh, bagian “Ooki na yume, yume, SUKI deshou?” itu antara “Yume, yume” dengan “SUKI DESHOU”nya gak nyambung, gak ngepas, dan terlalu cepat dihabiskan.

Harap diperhatikan, saya menggunakan masih membahas melodi dan ritme disini, bukan lirik. Okelah, mari kita bahas liriknya. Kalo diterjemahkan, lirik-lirik diatas berarti :


Jika kita bisa menemukan semua misteri bumi, kita bisa kemana saja.
Menghabiskan hidup dengan segala antisipasi dan harapan, tapi siapa yang menciptakannya?
Sampai habis waktu BOON, dengan perpindahan sekejap dan perasaan yang melambung.
Semuanya berputar dan bermain seiring dengan mereka
Di hari cerah yang biasa, kegembiraan lebih berarti ketimbang sihir,
Akan turun tanpa batas, itu tidak mungkin.
saat besok kita bertemu kembali, kita akan tertawa seirama.
Maka kumpulkan kegembiraan, Mudah, tidak perlu repot.
Kejar dan gapailah.
Kamu mencintai mimpi terbesarmu bukan?

Halah… Semua lagu jepun apalagi kartun itu kalo sudah diterjemahkan tambah bingung secara mereka semua itu aneh-aneh artinya, gak nyambung. Lagipula tidak semua orang yang di video pada blognya Budiyono yang ngerti paten maknanya.
Kita bisa skip arti lagu ini dalam mengungkap misteri, secara garis besar, bahasa yang universal itu bukan bahasa manusia/lirik tetapi musiknya.

TAPI SEBENTAR! Tiba-tiba terpikir oleh saya! Jangan-jangan memang liriknya ngaco kalo lagunya diputar lurus, sedangkan pada beberapa kasus, beberapa pesan tersembunyi ada dalam sebuah lagu yang diputar balik. Maka dimulailah proses hack yourself! Problematika vunerability di otak manusia, yang paling besar adalah sistem ingatan manusia yang bekerja memutar balik sebuah pesan jika dieksekusi. Jika anda mengetahui pesan tersembunyi pada lagu yang dibalik, seperti kasus backward sound lagu Michael Jackson : Beat It, yang jika diputar balik terdengar pesan rahasia, maka mungkin saja lagu ini begitu.

Seperti yang umum diketahui, otak manusia saat mengeluarkan ingatannya memutar balik pesan yang diterima. Artinya, secara tidak sadar, jika seseorang mengingat hare-hare yukai yang pernah didengar, otaknya memutar balik lagu hare-hare yukai dari akhir sampai pertama. Sehingga suaranya backward, secara tidak sadar. MUNGKIN SAJA PESAN RAHASIA LAGU INI DISEMBUNYIKAN SECARA BACKWARD! MUNGKIN SAJA LAGU HARE-HARE YUKAI memiliki banyak pengikut disebabkan orang yang mendengar lagu ini, saat mengingatnya kembali, memutar balik dalam otak, dan secara tidak sadar terpengaruh dengan versi backward lagu ini.

Maka dengan semangat menggebu-gebu, saya tancepkan MMC ke intel mmx RAM 32 MB dan menjalankan sound recorder untuk memutar balik. Sesuai dengan kemampuan intel MMX, tentu saja prosesnya berjam-jam, maka sambil menunggu, saya setel TV ah…
Sejam kemudian saya balik..
oh.. masih 32%
Sejam kemudian lagi…
Wow! 68%!
Sejam kemudian laginya lagi setelah menghabiskan 8 batang Djarum Super…
Oh, sudah 100%…

Maka…
Saya putar lagu yang sudah dibalik itu dan tiba-tiba teringat…

HANJIIIIIINGGG!!!!!!!
BAHASA JEPUN SAYA YANG NORMAL SAJA PERLU MULTI TASKING KONVERT KE ENGLISH DULU BARU INDONESIA SECARA PENGARUH KEBANYAKAN NONTON FANSUB! KALO DIBALIK APALAGI SUARANYA GAK JELAS BEGINI BAGAIMANA SAYA BISA NGERTI?!
Rasanya…
Diri ini…
Bagaikan…

….
…..
……
demn.jpg

Maka saya putuskan untuk isep rokok yang sisa empat, kemudian saya putuskan bertanya ke beberapa orang yang saya anggap adalah seninya dikit…

Calon pertama : Seniman komik digital bernama Diki.
“WTF?!~ Dia ini kan kuli gambar bukan musik!? Ngapain saya tanya?!”

Calon kedua : Seniman muka lama bernama Primula, denger-denger dia bisa maen bass.
“Buzz!”
“Buzz!”
(*via ym loah…*)
Saya : “Lagi ngapain?”
…..
……
…….
……..
Gak di jawab…
Hmmmm… Dia pasti lagi bek to de past taon 70an.
“SKIP!”

Ah siyal… sepertinya terpaksa bertanya ke calon terakhir… Seorang Seniman Cinta dan Keadilan (yang juga seeder) bernama Budiyono.

“Pres, menurut ente itu lagu hare-hare yukai bagusnya dimana seh?”
“Animenya”
“Trus?”
“Dancenya”
“Trus?”
“Ceweknya”
“…”


Responses

  1. PETAMAX!!!!

    nah ini kelebihannya Hare Hare Yukai…. Bikin orang penasaran :mrgreen:

    sampe lo aja secara gak langsung kena virus ini dan mau gak mau mendengarkan musiknya beberapa kali kan :mrgreen:

    let’s dance….

    Like

  2. Behold Haruhi-sama shall p4wn you!

    Like

  3. wuakakaka..!!!
    dasar seniman kampung!
    terlalu mendasar pada teori2 dan pemikiran.
    seperti saya bilang dulu, seni itu seperti cinta, langsung menuju hati dan membypass otak. maka rasakanlah dengan hati, dengan perasaan, resapi dalam jiwa, camkan dalam kalbu dan rasakan aliran cinta hare hare yukai mengalir…

    bagi saya, hare hare yukai itu seperti fly me to the moon versi ceria. walaupun gak ada gambar ayanami muter2, at least di scenenya itu ada nagato ngedance..

    *waku waku mitai ni…

    Like

  4. By: Seniman Cinta dan Keadilan© on October 25th, 2007
    at 10:43 am

    wuakakaka..!!!
    dasar seniman kampung!
    terlalu mendasar pada teori2 dan pemikiran.
    seperti saya bilang dulu, seni itu seperti cinta, langsung menuju hati dan membypass otak. maka rasakanlah dengan hati, dengan perasaan, resapi dalam jiwa, camkan dalam kalbu dan rasakan aliran cinta hare hare yukai mengalir…

    bagi saya, hare hare yukai itu seperti fly me to the moon versi ceria. walaupun gak ada gambar anind ayanami muter2, at least di scenenya itu ada nagato ngedance..

    *waku waku mitai ni…

    ujung2nya memang cewek yah seninya. Bukan musiknya. Nah berarti kamu tidak nangkap maksud dan seni tulisan saya 😀

    Like

  5. *nggag ngerti*

    Like

  6. Pertanyaan: lagu hare-hare yukai apa bagusnya ..
    Jawaban: animenya ..

    Penonton: Lah!? *jaka sembung bawa golok*

    ROTFL!!!!

    Like

  7. yang bagus itu klo yang dance HORIKITA MAKI!!!!

    Like

  8. lagune mang cepet dan langsung menarik di bagian awal. yang tangane goyang-goyang itu 😀

    tapi soal arti dan keanehannya aku ndiri juga gak pati tahu. kebetulan bukan orang seni dan orang yang ngerti bahasa jepun.

    he he he, trus ngapain aku ikut ngomen yak *bingung*

    Like

  9. blek… saia dimana…..? ini apa…?

    SAMBADI WEK MI AAAAP..!!!!!!!!

    tolong dong… bangunkan saia… T.T

    …..

    Like

  10. Haruhi film tentang apa bang? bagus gak?
    jangan2 loli yah … ^^

    eh, emangny blog saye berat ye?

    thnkz dah mampir ke visual .. ^^

    Like

  11. hmm… sebagai orang yang sempet dicalonkan untuk ditanya (he?), saya jawab de..
    bagus na dimana? emm… mungkin karena nada na yang ceria ataw mungkin dance na…
    saya nda isa ngomong secara teknik na karena sejauh ini saya hanya menikmati lagu na tanpa berusaha menyelami lebih jauh =P

    Like

  12. Klo saya karena dance-nya. Terus terang begitu liat endingnya, lgs mikir.. “DAMN!!! Gerakannya alus bener. Ni endingnya keren banget siy?”. Klo lagunya sih, kayaknya baru suka setelah berkali-kali mendengarkan. Dan soal lirik? Never give a damn about lirik. Yg penting klo musik adalah enak didengarkan musiknya.

    Like

  13. Adu alus sama animasi musik disney mulan cak?
    😀

    Like

  14. test gravatar!!!

    Like

  15. Mulan?? Anime-kah? Dah episode brapa Mulan?

    Like

  16. Mulan anime? WTF itu cartoon kali.
    dan seingetku nggak ada versi TVnya,langsung MOVIE.
    google deh kalo ga percaya,gimana sih
    itu kan kartun anak2 jadul =/

    Like

  17. *delurks*
    It’s the dance, my friend, the dance
    Lots of haruhiist worship Suzumiya because of God Knows and Lost My Music (pun intended)
    but KyoAni was so genius that the turn the ending clip into an otagei

    ヲタ芸[otagei]


    which make all those 2channer hikkikomori out there feels like being “cared”

    bwahaha, ngomong apa sih saya?

    Like

  18. hare-hare yukai video (?):
    http://download.gilaupload.com/08afeec2bbc4c23d6215550edd8e5508e447a3a4/%5BFreelance-Raws%5D_The_Melancholy_of_Haruhi_Suzumiya_HARE_HARE_YUKAI_Full_Dance_(704x396_WMV9).avi

    Like

  19. Nice blog………….

    Mohon maaf bila informasi ini mengganggu dan tidak berhubungan dengan tema sobat…..

    Saya hanya ingin berbagi sedikit tentang …..Cara tepat menyulap BLOG WORDPRESS menjadi sumber dollar.

    Sobat bisa jadikan wordpress menjadi blog bisnis. Setiap klik di blok sobat akan mendapatkan sekitar Rp.1,- sampai Rp.2,-. selama ini wordpress melarang penggunaan javascript sehingga untu memasukkan iklan insentif tidak bisa. Untuk itu sobat bisa memilih alternatif lain untuk dapat tetap memberikan dollar gratis.

    informasi dan petunjuk silahkan klik di :
    gallery-c5lxeuuycpfssic.usercash.com

    Like

  20. wedewwwwwwwww binggung saia gk baca semuana.. tp gambarna keyennnn

    mohon binmbingannya donk omz

    *sujud di kaki Om black*

    Like

  21. kalo sayah kebetulan pas denger lagu sama nonton endingnya pas lagi sedih. Eh tau tau ada lagu ceria plus joget2 animenya, jadi ikutan ceria sambil cengar cengir … jadinya suka deh. Simpel kan ??

    Like

  22. salam kenal! From http://pcmavrc.wordpress.com

    Like

  23. huhuhuhu… aku dah liat videonya…
    cewek + goyangnya kali yang bikin menarik 😀

    eh itu gama sepam tuh… barusan liat di blog laen juga ada, pesannya templet pun

    Like

  24. Wah, nggak tahu, ya. Saya sih suka-suka saja, tuh. Mungkin karena faktor vokalnya yang agak-agak imut? Entahlah… :mrgreen: Yang pasti ini bukan karya seni yang dalam memang, cuma sebatas enak didengar saja.

    Saya sendiri nggak terlalu tertarik meng-ilmiah-kan musik. Toh Soundgarden yang katanya bermusikalitas tinggi dengan time signature yang nyeleneh pun, ternyata nggak terlalu peduli dengan yang begituan. Cuma berusaha menghargai musik… Kalau ternyata secara matematics-and-whatnots ada yang aneh, ya itu cuma trivia saja. :mrgreen:

    Like

  25. Wah, dobel post. Delete yang diatas, dong. 😦

    Like

  26. Ok. Sudah didelet, kop! 😀

    Like

  27. nah tuh kan,
    post ini jadi rame!
    maka terbuktilah my friend, there’s somting spesial tentang hare hare yukai ini.

    takperlulah kamu pusing2 dengan segala macam itungan2 dan kaidah2, ini kan seni! Seni! SENI! S-E-N-I !!

    *Nazo-Nazo.. mitai ni…

    Like

  28. kenapa HHY begitu aneh?

    karena Haruhi-sama menginginkannya…

    Like

  29. Doh, bos, yang didelet kok yang di bawah… 😆

    Like

  30. @Geddoe : gini loah kop, ente bilang diatas pada postan yang paling bawah jadi 22nya yang dobel itu diatas gituloah.. 😀
    @boku_baka : tapi pres, trafik menunjukkan tulisan tentang kangenben lebi makan trafik, bwahahahahaha!
    Btw baswe, secara mangasken kariage kaga kelar, video ente joget hare-hare yukai di bts simpang lima amat sangat dinantikan! Bwahahahahahaha!!!

    Like

  31. set dah, kayak gianian dibahas bisa 1 postingan yg panjangnya amit2x 😛

    Like

  32. @ DS : yap, semuanya untuk menjaga mood Haruhi-sama, supaya dunia ini terselamatkan..

    @ blek loh.. kelar 5 halaman kok!!!!

    @ didut : ah, jelas anda bukan seniman.

    ** eh lohhh.. saya kok malah njawab komen2 di sini? :))

    Like

  33. *Menunggu Hare Hare Yukai versi pak Prez…*

    Like

  34. Itu, lagu… si haruhi ngomong soal dirinya sendiri. dalam ambigu, dia nanya siapa dan kenapa alasan serta motif tuhan menciptakan dirinya dalam ironisasi padahal dia sendiri tuhan yg tidur. anggap aja itu lagu irony. tp kalau dibalik, berdasarkan tulisannya… satu2, coba aja. kl gak salah ini lagu punya banyak arti tuh. menurut saya, ini lagu seperti di-encrypt.. entah apa yg terjadi kalau kita pecahin kodenya.

    salam kenal btw.

    Like

  35. ahahaha, emang hare hare yukai kalo ditilik cuman dari lagunya engga bisa dikatakan bagus…perlu ada visualisasi…dan wujudnya ya..itu dance! 😀

    bayangin kalo Hare Hare Yukai ga ada dancenya, kayak sayur ga pake sayuran..:D

    ada satu lagi lagu yang semodel dengan Hare Hare Yukai, Motteke! Serafuku…dari anime Lucky Star. Model modern dance juga…:D

    Like

  36. Meh. Viral marketing.

    Like

  37. suzumiya haruhi itu kangen band yah?

    *los pokus*

    Like

  38. Hare-hare yukai adalah feature!

    Like

  39. nice, ternyata banyak yg lebih maniak mendalami Haruhi-ism daripada gw, heuhue. sampe teler gitu menyelidiki misteri HHY, salut deh.

    yg pasti ini urusannya menyangkut keimanan, tak perlu diurus dengan logika, karena apalah arti kecerdasan kita sebagai manusia biasa dibandingkan Haruhi-sama, the absolute ruler of the universe ! 😀

    all hail Haruhi-sama ! ^^v

    Like

  40. jadi inget lagunya michael Jackson yang “beat it” kalau diputar balik jadi “i believe in SATAN”
    serem…..

    Like

  41. gak gitu suka Hare Hare Yukai…. lebih suka God Knows ….

    Like

  42. hihi…lucu amat sih reviewnya…gw disini pengemar hare2 yukai,terus terang aja nahan ketawa dengerin ulasau elu….

    GAK PENTING BANGET!!!!

    ini kayak nyari pesan ‘muja setan” dsb yg ada waktu itu di lagunya Asereje (ato apalah.Itu juga gak penting banget.Kalo gak salah waktu itu ada banyakl agunya,gak cuma Asereje doang)

    Wekekekek…
    kampungan..

    Like

  43. udah lah. emang haruhi itu banyak yang gemar ko. bukan masalah ga setuju sama tulisan” di atas. tapi emang benerr selera orang beda”. setuju sih emang lirik nya ga nyambung. tapi itu kan SENI. kalo seni mau nyambung ga nyambung asal itu kreatifitas tetep aja SENI. hueheuheu. maap lo kalo saia rada sok tau. saia juga masi kecil ko. hmm”~

    ALSO THE BIG FAN OF SOS ! HARUHI!!

    Like

  44. *mendesah*
    yah kalo gak suka nggak usah dibahas tah…gitu aja kok repot.

    Like

  45. Hmmm, kalo aku si lebi suka bouken deshou2 daripada hare2 yukai… Tapi aku suka hare2 soalnya jarang2 lho ada anime yang endingnya pake musik ceria… Kebanyakan anime endingnya pake musik bernada sedih/slow… Hehe… Sedikit terkesan kacau n abstrak emang, tapi abstrak pun salah satu aliran seni kan? ^_^

    Like

  46. Kalo lagu apagh itu???
    pernah liat, tau, tapi gag tau asiknya di mana. 🙂
    kerenan juga lagunya one more time, byosoku 5 cm.

    * gag nyambung yah?? emank!*

    mauh nanya bang blek, itu foto kaya orang gantung diri sapa yang ngambilin? bukannya bulan ini dirimuh hidup sendiri trus di Rumah?
    Keren banged soalnya foto yang itu!

    Like

  47. pakek timerlah.

    Like

  48. Wah bro…lagu soundtrack anime emang lumayan banyak yang liriknya gag jelas…lebih memfokuskan ke ‘catchy’ nya itu loh…
    Jadi, gak usah terlalu di analisis, santai aja sambil latihan joget Hare Hare Yukai 😛

    Like

  49. Itulah keistimewaan hare hare yukai, Bisa diinterpretasikan macem2. Orang berpikiran sempit kaya ente memang boleh kata lagu ini ga nyambung ke, jelek ke! biar gini udah masuk oricon ranking 5 yg merupakan posisi tertinggi dari semua singel haruhi :p

    Like

  50. Sense of humormu menyedihkan nak… Pikiranmu sesempit total IQmu. 😀

    Like

  51. Maap.ya…,aku ikut-ikutan. mungkin lirik lagu jepang tu kebanyakan kata-katanya pribahasa ala jepang (mungkin… sok tau,ya aku ini).Tapi aku sih gak begitu peduli yang begituan, yg penting asik n enak didengerlah. he… he…. ^_^

    Like

  52. saya cewek… tapi saya suka tuh sama lagu ini… nadanya bikin semangat, trus klo liat video klipnya juga ceria banget
    saya juga setuju sama pendapat diatas, mungkin karena perbedaan budaya, jadinya agak sulit menerima makna lirik lagu2 jepang
    buat saya sih, musik itu universal…
    dan ga perlu mikirin ketukan, yang penting pas didengernya…
    dari pada ketukannya pas tapi suaranya fals hehehe
    **piss**

    Like

  53. ah, Anime lain juga gitu, itu mah memang biasa sebagai pendongkrak popularitas, kayak lagu Missy Elliot yg Wotk It, sengaja dibuat mistery…

    dulu juga tarian Assereje juga banyak yg niru kan? Last Ketchup ngak nyangka bisa setenar itu sampe ke seluruh dunia bahkan org Indonesia juga banyak yg suka.

    itu kunci kalo ingin karya kita populer, ciptakan Mistery di dalamnya!

    —signature—

    Yuki Nagato, DIE DIE DIE! May your spirit burned in Inferno!

    Like

  54. Saya juga awalnya kurang tertarik pas ngedenger lagu ini gan. Enaknya sambil liat videonya ,soalnya lagunya bikin semangat, buat ngedancenya juga :)) Kalo udah sering lama2 jadi seneng sendiri kok, bikin semanget banget sih lagunya, instrumen2nya, terutama bassnya heeh, makanya banyak banget yg seneng nih lagu 🙂

    Like

  55. disitulah seninya yg membuat anda bingung sebagai seniman 😀

    seni tidak ada yg salah, kalau tidak suka kritik di bagian yg tidak disukai bukan menyalahkan bagian yg tidak disukai. jangankan lagu jepang, syair indonesia saja sulit di cari makna nya

    saya anak bahasa sastra yg dibikin pusing dengan hal itu, dari pada pusing nikmati saja

    Like

    • Sebenarnya, ini lelucon, tapi saya suka cara berpikir anda. =))

      Like

  56. menurut insting gue, ini lagu mungkin (ingat, ini menggunakan kata “mungkin”) SEBUAH PESAN DARI ALIEN YANG INGIN MENGUASAI DUNIA LEWAT BUDAYA POPULER!!!

    Like


Leave a comment

Categories